Kumpulan Lomba 17 Agustus Lucu Unik dan Sederhana

Hallo Shobatasmo – Pernah gak sih kamu di tunjuk sebagai panitia 17 agustusan saat menyambut HUT Kemerdekaan alias ulang tahun Negara Indonesia? Pasti kamu pernah kehilangan Ide untuk memeriahkan 17 agustusan? Saya ada beberapa referensi lengakap tentang lomba 17 agustusan yang unik dan seru pokonnya pasti heboh deh bagus untuk memeriahkan Lomba 17 Agustusan.

Lomba ini bisa di lakukan sebagai saran dari saya sebagai mantan panitia 17 Agustusan lomba 17 Agustusan di kampung sendiri atau di sekolahan bisa kamu terapkan sebagai lomba permaianan 17 Agustusan. Banyak sekali jenis lomba di HUT perayaan kemerdekan indonesia ini. yabg paling populer adalah Balapan Karung.

Biasanya lomba ada 3 sampai 4 kategori dari anak anak, ibu ibu, bapak-bakap dan untuk anak kecil alias balita. Nah lomba apa saja itu untuk memeriahkan 17 agustusan yang seru dah heboh nantinnya? silahkan cek di bawah ini kumpulan ide lomba 17 agustusan. :

Kumpulan Lomba 17 Agustus Unik Lucu dan Sederhana

1. Lomba 17 Agustus Lomba Balap Karung

Lomba ini sudah jadi ikon khas 17 Agustus, pasti di setiap daerah lomba ini tidak pernah absen selalu ada mau di kampung, sekolahan atau di tempapt kerja pasti lomba ini selalu ada. Lomba Balap Karung ini sangat di sukai oleh semua orang.

Balap karung jaman sekarang dan jaman dulu adalah beda pada karungnya sendiri, Pada jaman dahuulu alias tahun-tahun sebelumnya pakai Karung Goni tapi untuk jaman sekarang rata rata pake Karung Plastik sebagai alat loma balat karung.

2. Lomba 17 Agustus Lomba Memasukkan Pensil dan Paku ke dalam botol

Untuk mengikuti lomba ini kamu membutuhkan kesabaran yang sangat tinggi untuk memasukan paku atau botol ke dalam botol, Hal ini ternyata cukup sulit karena paku atau pensil tidak bisa diam ketika kita ingin memasukannya ke dalam botol.

Perlu kamu ketahui memasukan Paku atau Pensil ini memakai tali yang di ikatkan di pinggung kita dan kita harus memasukan paku dan pensil ke dalam botol yang sudah di sediakan dan untuk memenangkan Lomba ini kamu harus memasukannya pertama kali dari orang lain intinya harus lomba yang pertama masuk ialah yang juara

3. Lomba 17 Agustus Lomba Panjat Pinang

Diantara Lomba Agustus yang lainnya, Lomba ini sangat sulit hingga saat ini, pasalnya lomba ini memerlukan kerja sama untuk mendapatkan hadiah yang di ikat di pohon jambee yang di atasnya sudah di taroh beberapa hadiah menarik yang siap di bawa pulang.

Kunci sukses dari Lomba 17 Agustus Panjat Pinang ini adalah merekrut beberapa orang yang tubuhnya tinggi dan rada kerempeng alias tidak gendut atau gemuk, cari teman anda yang sangat ramping dan tinggi postur tubuhnya jika ingin mengikuti lomba ini di jamin tim anda bakal menang.

Jika sudah menemukan tim anda yang rata rata tubuhnya pada tinggi di jamin deh itu hadiah unuk yang ada di pohon jambe bakal jadi milik kamu seutuhnya bila pemain lain tidak juga sampai ke puncak.

4. Lomba 17 Agustus Lomba Menangkap Bebek atau Ayam

Jika menangkap bola dan kelereng sudah jadi hal biasa, nah pada lomba kali ini adalah Menangkap Bebek. Lomba Menangkap Bebek ini adalah Lomba khusus untuk Bapak-bapak. Untuk Menangkap Bebek di Dalam Air hingga saat ini belum ada tehniknya, Yang kita tahu dari lomba ini bagaiamna caranya kita menangkap Bebek di air.

Untuk mempersiapkan Lomba Menangkap Bebek ini kamu sebagai panitia harus menyiapkan Kolam Ikan dan Bebek y ang di lepaskan di Kolam ikan itu dan jangan lupa diberi pagar pada sisi kolam ikan agar Bebek tidak terbang ke Luar..

5. Lomba 17 Agustus Lomba Balapan Egrang

Lomba Balap Egrang ini kamu harus menyeimbangkan tubuh kamu agar dapat berjalan ke depan dengan baik, Konsentrasi pada Balap Egrang ini sangat di butuhkan terutama keseimbangan. Dalam beberapa Perlombaan Egrang Biasanya bisa di barengkan dengan Sepak Bola Egrang di beberapa Daerah.

Jadi initnya dari Lomba ini kamu harus mempertahankan keseimbangan tubuh saat memegang Egrang dan hati hati dalam melangkah kalo anda sampai jatuh harus mengulang lagi ke garis start.

6. Lomba 17 Agustus Lomba Joget Bersama Balon

Lomba yang sati ini kelihatanya sangaat mudah tapi kenyataanya Lomba Joget dengan Balon yang di jepit oleh 2 orang peserta ini membutuhkan kerjasama saat tubuh kita berjoget. karena sifat balon ini licin dan empuk membuat Balon susah di perkirakan kemana arah bola mengarah.

Kunci sukses dari perlombaan ini adalah kamu harus bekerjsa sama dengan pasangan kamu agar bola tidak jatuh ke bawah mengenai tangah, bagaimanapun caranya lamu harus menjepit balon itu jangan pakai tangan pakai kepala ya.

7. Lomba 17 Agustus Lomba Balapan Bakiak

Lomba yang satu ini membutuhkan Kerjasama Tim untuk menang. Dari Lomba ini mengajarkan kita bahwa jika kita melakukannnya dengan kompak maka hasilnya adalah kemenangan.. Lomba yang satu ini diminati oleh anak anak karena cukup mudah memainkannya hanya perlu menggerakan kaki secara bersamaan dengan tim kita.

8. Lomba 17 Agustus Lomba Tarik Tambang

Lomba yang sangat seru lainnya adalah Tarik Tambang. Biasanya grup tarik tambang ini berisi 4-6 Orang saja. Untuk memenangkan Lomba ini sebenarnya cukup mudah. Kamu harus pandai menyeleksi orang yang akan menjadi tim kamu nantinya.

Cari orang yang badannya gendut minimal 1 saja lalu tempatkan dia di depan bukan di belakang. Jika sudah menemukan 1 anggota yang badannnya gendut kamu hanya perlu fokus nantinya menarik tambang itu hingga lawan terjatuh dan melewati garis yang di tentukan.

9. Lomba 17 Agustus Lomba Memindahkan Kelereng Pakai Sendok

Untuk Lomba yang satu ini kamu hanya perlu keseimbangan dan konsentrasi. Saya sarnkan kamu membawa sendok sendiri di rumah karena jika sendok yang di sediakan Panitia biasanya dari mulut ke mulut jadi agak jijik ya

Lomba memindahdkan kelereng pakai sendok ini lomba yang seru, dimana kita harusa cepat cepat membawa kelerng ke depan lalu balik lagi ke tempat semula dan orang yang pertama berhasil melakukannya maka dia Pemenangnnya.

10. Lomba 17 Agustus Lomba Makan Kerupuk

Lomba Makan kerupuk hampir mirip dengan lomba mengambil koin pada melon atau semangka. lomba ini sangat seru dimainkan, Disamping kita sambil makan kerupuk kita akan terbawa susana ngakak ketika memakan kerupuk dengan diberi tali pada kerupuk dan di goyang goyangkan sama panitia di 17 agustus.

Lomba ini sering saya ikuti ketika saya kecil, Ntah kenapa sampai saat ini juga ketika saya melihat lomba Makan Kerupuk ini saya juga ingin lagi kembali merasakan sensasi Lomba Makan Kerupuk itu hehehe.

11. Lomba 17 Agustus Lomba Pecahkan Balon Air

Lomba yang satu ini seru abis pokokna. Lomba ini biasa di ikuti oleh anak anak. Dari lomba ini kita akan di beri arahan dari mana balon itu berada nanti sama si pelaku yang memecahkan balon itu akan di pukul balonnnya dengan mata tertutup.

Seru dan menangtang lomba yang satu ini di kalangan anak anak. Tidak heran banyak orang tua atai para penonton yang tertawa jika kita melihat Lomba yang satu ini karena lucu bahkan banyak orang yang mengabadikan momen lucu di lomba ini terutama para orang tua.

12. Lomba 17 Agustus Lomba Mencabut Koin Pakai Gigi

Lommba yang satu ini sangat di sukai oleh para peserta. Disamping kita mendaptkan uang koin kita dapat hadiah jika tim kita memenangkan lomba ini juga. KOin yang kita dapat dari mencabut koin ini nantinya uang koin ini akan menajdi milik kita.

Lomba ini tidak perlu keahlian khusus hanya saja butuh kecepatn dalam mengambil Koin yang tertancap di buah Melon atau semangka yang di beri oli atau coklat yang di taburkan ke buah semangka dan buah melon.

itulah beberapa lomba yang unik lucu dan menarik yang akan kita lihat biasanya di HUT kemerdekaan indoensia tepatnya tanggal 17 Agustus. Jika kamu butuh ide untuk loma agustus silahkan lihat di atas untuk coba kamu terapkan perlombaan di kampung kamu semoga bermanfaat terimak asih.